Di masa pandemi Covid-19, panggung off air Slank bisa dihitung jari. Ditambah lagi, beberapa show tersebut hanya ditonton oleh undangan dari penyelenggara. Sampai pada akhirnya di tanggal 20 Maret 2022, Slank kembali manggung off air di depan ribuan penonton dalam acara Mandalika Music Vibes yang diselenggarakan di Pertamina Mandalika International Street Cirkuit – Lombok, NTB dalam rangka memeriahkan perhelatan balap motor kelas dunia, Moto GP.

Tepat di Hari Kebangkitan Nasional 2022, Slank bersama TigaC & Vapezoo memperkenalkan produk terbaru. Kali ini, Slank meluncurkan “Pod-nya Slank” yaitu PODLOTT. Dalam acara soft launching Podlott, Slank tampil akustikan memainkan 4 buah lagu di Markas Besar Slank, Potlot 14.

Memperingati HUT ke-39, Slank menghadirkan Konser “SMILE INDONESIA” Pelataran Candi Prambanan, Yogyakarta. Akhir tahun 2022 tepatnya tanggal 25 Desember, Slank kembali beranjak ke negara tetangga yaitu Malaysia, guna tampil dalam konser spesial Slank bertajuk Konser Slank 4 Dekad yang digelar di Zepp, Kuala Lumpur. Slank yang hadir dengan formasi lengkap di Hari Natal sekaligus hari ulang tahun Bimbim, berhasil memuaskan ratusan Slankers Malaysia juga orang-orang Indonesia yang tengah berada di Malaysia.

Tahun 2023 Slank kembali melangsungkan proses rekaman album terbaru di luar Potlot. Kali ini, Slank berlima berangkat menuju Villa Gunung Damai di Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat mulai tanggal 29 Januari 2023 sampai 2 Februari 2023. Villa milik keluarga Ivanka yang biasanya jadi tempat healing, disulap jadi studio rekaman Slank. Bagian depan menjadi lokasi take vocal, ruang tengah untuk take drum, sementara bagian belakang untuk control room dan ruang kreatif Slank.

Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Slank merilis single “Ulama Bergerak”. Lagu “Ulama Bergerak” yang menjadi kado spesial dari Slank untuk 100 tahun Nahdlatul Ulama yang direkam secara live sewaktu Slank tampil dalam acara Harlah 1 Abad NU di Stadion Gelora Delta – Sidoarjo, Jawa Timur tanggal 7 Februari 2023.

Dalam rangka peringatan Hari Bhayangkara ke-77 tahun, Slank memberikan hadiah untuk Kepolisian Republik Indonesia, sebuah lagu berjudul, “Polisi Yang Baik Hati” yang direkam secara live sewaktu Slank tampil dalam acara peringatan Hari Bhayangkara ke-77 tahun di Stadion Utama Gelora Bung Karno – Senayan, Jakarta tanggal 1 Juli 2023.

Slank juga berkesempatan untuk menyanyikan kembali lagu ciptaan Harry Sabar yang berjudul ‘Catatan Si Boy’ yang sebelumnya dinyanyikan oleh Ikang Fawzi pada era 80-an. Bersama MD Musik Indonesia dan SLANK Records lagu ‘Catatan Si Boy’ menjadi Original Soundtrack film terbaru garapan MD Entertainment bersama MVP Pictures dan Dapur Film berjudul “CATATAN SI BOY”.

Dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun ke-40, Slank merilis album terbaru berjudul JOGED. Album studio ke-25 Slank yang bukan hanya dirilis dalam format digital, namun juga akan diedarkan dalam bentuk vinyl. Kali ini, Slank menghadirkan 9 lagu dengan warna baru yang jauh berbeda dari album-album Slank sebelumnya. Tentunya dengan tetap menyertakan 4 unsur yang selalu ada di setiap album Slank, yaitu Cinta, Sosial, Alam dan youthmovement. Album ini juga merupakan hasil kontemplasi Slank di gunung.

Tahun 2024 merupakan tahun politik dimana Slank tampil di beberapa panggung kampanye calon Presiden Republik Indonesia. Selain itu, di tahun 2024 Slank juga manggung di beberapa festival musik di Tanah Air, mulai dari The 90s Festival, Merdeka Fest, Pestapora, hingga Synchronize Fest dimana Slank tampil bersama para musisi-musisi yang dulunya berkarya bareng di Potlot 14.

Slank menggelar konser HUT ke-41 Slank di tanggal 4 bulan 1 tahun 2025 dengan tema yang jauh berbeda dari sebelumnya, yaitu “Pasar Malam Empat Satoe Slank”.

Konser ini diselenggarakan pada tanggal 4 Januari 2025 di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Pada gelaran konser spesial ini Slank menggandeng Expoindo selaku pihak promotor konser. Dalam acara tersebut, nantinya tidak hanya akan diisi oleh sajian konser musik saja namun ada beberapa aktivitas dan acara menarik dengan konsep pesta rakyat pasar malam yang akan berisikan wahana hiburan, festival kuliner, dan berbagai panggung hiburan guna menghibur para Slankers yang akan hadir. Beberapa penampil yang terlibat adalam NDX Aka, Feel Koplo dan Idgitaf.

TOP