Home

Artists

Ridho

Terlahir dengan nama Mohammad Ridwan Hafiedz
Pemain gitar Slank sejak 1997
Kelahiran Ambon, 3 September 1973
Beragama Islam
Ayah dari Marco Maliq Hafiedz, Omar Hakeem Hafiedz, Stella Aisha Hafiedz, dan Alvaro Risjad Hafiedz
Beristrikan Ony Seroja Hafiedz sejak 25 Agustus 2001

 

#SlankFact Ridho :

– Gabung di SLANK Sejak 1997 diajak sama Road Manager SLANK waktu formasi Transisi Lulu Ratna.
– Dipanggil Ridho karena ketiga kakak laki-lakinya berinisial R semua.
– Main alat Musik sejak umur 6 tahun (Piano)
– Ridho bermain gitar karena Eet Sjahranie sempat mampir ke rumahnya di Samarinda, bertemu dengan Kakaknya .
– Gitar pertama Ridho yang dibeliin sama kakaknya pernah mau dibakar sama bokapnya gara-gara waktu ebtanas Ridho lebih milih main gitar daripada belajar.
– Sebelum belajar musik di Amerika, Ridho lebih dulu menjalani sekolah formal di Institut Bisnis Indonesia selama 4 tahun tapi nggak lulus-lulus karena lebih suka musik.
– Waktu SMP Bikin band Charana yang akhirnya berubah jadi The Cat Power Band bareng kawan2nya (Ivan & Agung) dan waktu itu Ridho main Bass.
– Tahun 1991 Ridho bikin band ‘Last Few Minutes’.
– Sebelum di SLANK, dulu Ridho pernah manggung bawain lagu Slank di acara yang bintang tamunya SLANK.
– Pernah jadi musisi pendukung beberapa penyanyi solo seperti Vina Panduwinata, Vonny Sumlang, & Nugie.