Home

Dari Slank Untuk Slanker

ngeSlank Rame-Rame Di Depok

No Comments #SlankDiary

Rangkaian tour konser Rockinfest Slank kembali digelar yang kali ini, merambah ke daerah Jakarta dan sekitar.

Kota pertama yang Slank sambangi adalah Depok, lokasinya di Lapangan Kostrad Cilodong pada Minggu, 13 Oktober 2018.

Sejak sore hari,terlihat ribuan Slankers dari berbagai daerah sudah berbondong-bondong memenuhi area konser.

Tepat pukul 9 malam, Slank naik panggung dengan memainkan lagu I Miss U But I Hate U dan sederet lagu berirama cepat, guna menggugah semangat para penonton yang hadir. Setelah kurang lebih 1,5 jam Slank tampil, tibalah di penghujung konser dimana Slank memberi kejutan dengan menghadirkan Abdee di atas panggung.

Puluhan ribu Slankers dan warga masyarakat Depok yang ikutan ngeSlank Rame-Rame kembali histeris menyaksikan penampilan Slank dengan formasi lengkap. Kamu Harus Pulang dan ngeSlank Rame-Rame, jadi sajian penutup dari Slank.

Terima kasih buat semua yang telah hadir dan terlibat di Rockinfest Depok, sampai ketemu hari Rabu, 17 Oktober 2018 di Jakarta Selatan.

https://www.instagram.com/p/Bo67SuOjdhq/?utm_source=ig_share_sheet&igshid=qihzdhl025d5

Photos : Wahyu Budiarto