Home

Dari Slank Untuk Slanker

ngeSlank Rame Rame Di Lumajang

No Comments #SlankDiary

Setelah hampir 10 tahun lamanya nggak manggung di Lumajang, akhirnya pada Minggu, 20 November 2016 kemarin Slank berkesempatan untuk melepas rindu dengan Slankers di kota yang terkenal dengan sebutan Kota Pisang.

Kali ini, Slank (minus Abdee) tampil dalam acara peringatan HUT ke-671 tahun yang berlokasi di GOR Wira Bakti Lumajang sekitar pukul 4 sore waktu setempat. Untuk bisa menyaksikan penampilan Slank secara langsung, para penonton diwajibkan beli tiket masuk seharga Rp.50ribu.

Begitu naik panggung, Slank membuka aksinya dengan memainkan lagu I Miss U But I Hate U dilanjut Mars Slankers dan Garuda Pancasila. Selanjutnya, Slank mengajak Bupati Lumajang yakni pak As’at Malik untuk berkolaborasi bareng dan beliau memilih untuk memyanyikan lagu Virus. Di konser ini, Slank memainkan lagu Seperti Para Koruptor dilanjut Jinna dan Samber Gledex dengan nggak lupa menyelipkan beragam pesan sebelum memainkan lagu-lagu tersebut.

Diiringi Ridho yang memainkan piano, Bim2x menyanyikan lagu Indonesiakan Una di hari yang bertepatan dengan peringatan Hari Anak Sedunia. Nggak lama kemudian, Slank membawakan lagu Maafkan dilanjut terlalu manis dan melakukan prosesi tiup lilin dalam rangka merayakan hari jadi Slank Fans Club Lumajang.

Tampil di konser bertema kepedulian lingkungan, Slank juga membawakan lagu Lembah Baliem dengan Ridho yang memainkan alat musik khas Kalimantan, yakni Sampe. Guna menyegarkan panggung, Slank mengajak salah seorang Slanky untuk nyanyi bareng di lagu Pandangan Pertama dan mengajak Slanky lainnya untuk joged bareng di lagu Orkes Sakit Hati.

Sebagai penutup sore yang cerah di Lumajang, Slank mengalunkan lagu Kamu Harus Pulang dan ngeSlank Rame Rame dengan harapan semoga bisa cepat ngeSlank Rame Rame lagi di Lumajang. Terima kasih untuk semua yang udah ikutan ngeSlank Rame Rame dan selamat merayakan Harjalu alias Hari Jadi Lumajang.
PISS

 

 

 

Photo: Wahyu Budiarto
Words: RenkaStres