April yang terang, diawali Slank dengan perform di ulang tahun pertama Stage Empire yang merupakan program konser mingguan Colosseum Club yang punya tata cahaya dan sound system terbaik se-Asia Tenggara. Ini adalah panggung perdana Slank usai konferensi pers Abdee yang harus istirahat selama beberapa lama.
Tengah malam di hari kedua bulan April 2015 Ivanka, Ridho, Bim2x dan Kaka naik ke atas panggung yang pada tahun lalu Slank singgahi dalam acara konser amal. Istimewanya, kali ini Slank berkolaborasi dengan grup brass section (orkestra) yang beranggotakan 5 orang bernama Air Brass. Di atas panggung yang biasa diisi sama DJ dan musisi-musisi papan atas Tanah Air, Slank mengawali aksinya dengan membawakan lagu I Miss U But I Hate U.
Tak lama setelah itu, Slank mengundang kelima personil Air Brass untuk main bareng dan lagu Virus dengan brass section pun berkumandang di atas Stage Empire. Satu hal yang paling membanggakan, adalah begitu banyak Slankers yang di hadir Colosseum dan membuktikan bahwa dimana aja, kapan aja, Slankers selalu bersama Slank. Sebagai wujud rasa respect, Slank pun mengalunkan lagu Mars Slankers dan Jurustandur.
Untuk pertama kalinya, lagu Bidadari Penyelamat yang nggak mengikutsertakan instrumen musik apapun, kali ini dinyanyikan Bim2x dengan iringan brass section yang sebelumnya diawali curhatan Bim2x soal begitu bahaya penyalahgunaan narkoba yang pernah dirasakannya. Serupa tapi nggak sama, saat membawakan lagu Anyer 10 Maret, Kaka dan Ridho ngangkang di sisi kanan kiri bagian atas panggung mengapit Air Brass yang berlatar belakang multimedia dan permainan lampu yang keren abis.
Di ultah pertamanya Stage Empire, Slank juga menyanyikan lagu Selamat Ulang Tahun yang mengadopsi lagu Resolusi Tahun Baru dari album Jurustandur No.18 dengan iringan balon-balon yang berjatuhan dan semakin menyemarakkan party malam tadi.
Di akhir penampilannya, salah satu lagu yang beberapa tahun ini sering banget di-request yakni Funkin’ Politics ,turut dibawakan Slank di acara 1st Anniversary Stage Empire – Colosseum dan Slank pun berlalu dari atas panggung usai membawakan lagu berbahasa Inggris tersebut. Melihat hal ini, ribuan orang yang memadati Colosseum seakan nggak terima dan meneriakkan Slank untuk kembali tampil.
Dari balik kegelapan, Kaka, Bim2x, Ivanka dan Ridho pun kembali ke atas pangung dan memainkan lagu Balikin, Tonk Kosong dan Kamu Harus Pulang bersama Air Brass sebagai sentuhan indah penutup malam luar biasa di Stage Empire – Colosseum Jkt. Terima kasih banyak untuk semua yang ikutan ngeSlank Rame Rame di Colosseum Jakarta dan selamat ulang tahun Stage Empire!
photo by Wahyu Budiarto