Personel Slank lagi diliputi rasa gembira. Pertama mereka mendapat kepastian, bisa menggelar konser di seluruh Indonesia. Sebelumnya, Slank sempat mendapat kesulitan terkait izin keamanan saat menggelar konser. Kedua, album terbaru yang berjudul “I Slank U” sudah dirilis 9 Februari 2012.
Grup band Slank yang beranggotakan Kaka (vokalis), Ridho (gitar), Abdee (gitar), Ivanka (bas), dan Bimbim (drum) sampai sekarang memang tetap kompak. Itu terlihat juga saat mereka menghasilkan album terbaru. Lagu-lagunya bertemakan cinta. Cinta dalam arti yang luas. Tidak hanya cinta pada dua manusia yang beda jenis. Tapi cinta yang melahirkan kasih sayang sesama manusia, cinta kepada tanah air.
“Prihatin juga di negeri ini sekarang sering muncul konflik. Banyak nyawa yang melayang percuma. Kita ingin menyebarkan cinta dan melahirkan perdamaian. Stop kekerasan di mana-mana. Slank pun mengkampanyekan perdamaian di setiap konser,” kata drummer Bimbim.
Menurut Bimbim, album terbaru Slank dipasarkan lewa kerja sama dengan KFC. Para slanker setiap membeli album tersebut, mendapatkan dua CD. Masing-masing CD berisikan sepuluh lagu. CD album terbaru Slank itu memang unik. Kemasannya pun didominasi warna pink yang melambangkan kasih sayang. Di dalamnya juga tertera 30 arti cinta.
“Para slanker di seluruh Indonesia bakal mudah mendapatkan album tersebut. Harganya pun relatif terjangkau, hanya Rp 35.000,00 sudah mendapatkan CD yang original. Kita harapkan, para slanker tidak membeli CD bajakan,” ujar Bimbim.